Organisasi
Muhammad Fadly Resmi Pimpin Pemuda Muhammadiyah Maluku Utara, Siap Bawa Perubahan Besar

Muhammad Fadly resmi dilantik sebagai Ketua Wilayah Pemuda Muhammadiyah Maluku Utara untuk masa bakti 2024-2028, setelah terpilih dalam Musyawarah Wilayah (Muswil) pada September lalu.
Pelantikan yang dihadiri oleh Sekretaris Jenderal Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah, Naji Prasetiyo, dan pejabat daerah ini berlangsung di Jati Hotel, Ternate Selatan, pada Sabtu, 16 November 2024 malam.
Dalam sambutannya, Naji Prasetiyo mengharapkan agar Pemuda Muhammadiyah Maluku Utara terus kompak dan menjalankan tugas dengan baik.
"Selamat kepada Muhammad Fadly, semoga dapat melahirkan program yang bermanfaat bagi kemajuan Pemuda Muhammadiyah," ujarnya.
Sementara itu, Fadly menyatakan tekadnya untuk mengembangkan program-program yang mendukung kolaborasi dengan pemerintah daerah.
Baca juga:
Pernyataan Berani Husain Alting Sjah: Obi Wajib Dimekarkan untuk Kesejahteraan Masyarakat
Gapolida Karya WD Gafoer: Solusi Menyelamatkan Bahasa Ternate dari Kepunahan
Tim Hukum Lapor Akun Facebook Misterius yang Sebar Fitnah Terhadap Sherly Tjoanda
"Kami ingin Pemuda Muhammadiyah berperan aktif dalam menyukseskan Pilkada di Maluku Utara, serta terus bersinergi dengan pemerintah untuk kemajuan daerah," ujar Fadly.
Pj Sekda Provinsi Maluku Utara, Abubakar Abdullah, yang juga hadir dalam acara tersebut, menekankan pentingnya kolaborasi untuk memajukan Maluku Utara.
Komentar