Sepakbola

Indonesia Muda Ternate Siap Jadi Tuan Rumah Jambore dan Rakornas 2025

Ketua Harian IM Ternate, Kobe Rusdi. Foto: Ist

Indonesia Muda (IM) Ternate menyatakan kesiapannya untuk menjadi tuan rumah dalam pelaksanaan Jambore Nasional dan Rakornas Indonesia Muda yang direncanakan akan digelar pada akhir tahun 2025.

Ketua Harian IM Ternate, “Kobe” Rusdi, mengungkapkan bahwa kegiatan ini nantinya akan melibatkan Sekolah Sepak Bola (SSB) Indonesia Muda dari seluruh Indonesia. Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk menjalin silaturahmi antar anggota, sekaligus membangkitkan semangat dalam pembinaan sepak bola usia dini di tanah air.

“Kami sudah merencanakan segala sesuatunya, mulai dari sosialisasi dan meminta dukungan dari rekan-rekan pengurus Indonesia Muda daerah lainnya hingga permohonan kepada Pengurus Pusat terkait kesiapan kami sebagai tuan rumah,” kata Kobe dalam keterangan resmi pada Kamis, 6 Februari 2025.

Ia juga menjelaskan bahwa kegiatan Jambore Nasional dan Rakornas Indonesia Muda bertujuan untuk menghidupkan kembali semangat sejarah Indonesia Muda dalam dunia olahraga, khususnya sepak bola. Hal ini diharapkan dapat membawa dampak positif bagi pengembangan sepak bola usia dini di seluruh Indonesia.

Sebagai informasi, kegiatan Jambore Nasional dan Rakornas Indonesia Muda terakhir kali diselenggarakan pada bulan Desember 2019 di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta. Kegiatan tersebut diikuti oleh 42 tim SSB Indonesia Muda, yang berasal dari berbagai daerah, mulai dari Langsa (Aceh) hingga Manokwari (Papua), dengan melibatkan sekitar 1.500 anak.

IM Ternate, di bawah kepemimpinan Deny Sudji sebagai Ketua IM Ternate periode 2025–2029, berkomitmen untuk memastikan suksesnya pelaksanaan acara tersebut dan berharap Pengurus Pusat dapat mempercayakan IM Ternate sebagai tuan rumah untuk kegiatan besar ini.

“Kami berharap Pengurus Pusat dapat memberikan kepercayaan kepada IM Ternate untuk menjadi tuan rumah Jambore Nasional dan Rakornas Indonesia Muda di Ternate. Kami siap menyambut kegiatan ini dengan penuh semangat,” harapnya.

Penulis: Qal
Editor: Ramlan Harun

Baca Juga