Pendidikan
Sekda Ternate: Siswa Harus Nyaman Selama Ujian Sekolah

Ternate - Sekda Ternate, Maluku Utara, Rizal Marsaoly melakukan pemantauan proses ujian sekolah tingkat SD tahun 2024, pada Senin 06 Mei 2024.
Dalam kegiatan tersebut, Sekda didampingi Kepala BKPSDM Samin Marsaoly, Kadis Pendidikan Muchlis Djumadil, dan pejabat struktural di Diknas.
"Jadi hari ini ujian sekolah tingkat SD dan disini Ternate dilakukan secara serentak, sama juga seperti di daerah lain," ucap Rizal disela-sela pemantauan.
Ia bilang, dari sejumlah sekolah yang dipantau, dimulai dari SD Salero, SD 2, SD Santiong hingga SD Islamiyah, secara keseluruhan berjalan lancar, sesuai dengan harapan.
"Saya hanya meminta kepada teman-teman di Diknas dan seluruh Kepala Sekolah yang melaksanakan ujian agar ruang belajar yang dipakai untuk ujian itu harus nyaman," katanya.
Menurut dia, karena dari hasil pantauan, ada beberapa sekolah yang bisa menampilkan lebih, dan ada yang masih perlu dikoreksi.
Baca juga:
Isu Pemkot Ternate Kerahkan ASN Pilih Caleg Tertentu, Sekda: Oh Tidak!
Pelaku Pemukulan Pemain di Ternate Mengaku Salah, Minta Videonya Dihapus
Insiden Pemukulan Pemain: Dua Legenda Persiter Beri Pendapat
"Teman-teman Dinas pendidikan terutama kabid turun ke lapangan untuk memastikan suasana ujian itu harus dalam kondisi ruangan yang nyaman," terangnya.
Komentar