Kesehatan
Lima Catatan Penting untuk Percepatan Penurunan Stunting di Maluku Utara

Ternate - Tim Penilaian Kinerja 8 Aksi Konvergensi Penurunan Stunting Provinsi Maluku Utara tahun 2023, mengidentifikasi lima catatan penting untuk percepatan penurunan stunting di Maluku Utara.
"Lima catatan penting itu antara lain: penentuan desa lokus, konsistensi perencanaan dan anggaran, rekomendasi lokasi fokus, korelasi rencana kegiatan, serta monitoring berbasis sistem website," papar Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA), Provinsi Maluku Utara, Muhammad Sarmin S Adam, dalam sambutan penutupan penilaian kinerja 8 aksi konvergensi stunting di Ternate, Rabu 12 Juni 2024, kemarin.
Baca juga:
Pemeliharaan Jalan Berlubang di Kota Ternate Menunggu APBD Perubahan 2024
Baliho Bernada Provokasi Terpasang Jelang PSU di Tobona, Bawaslu Ternate Belum Cek!
Rangga, Putra Halmahera Barat Raih Medali Perak Internasional, Benny Laos Bangga
Sarmin bilang, hasil penilaian yang dilakukan tim beranggotakan 25 orang, menggarisbawahi lima catatan tersebut karena masalah serupa mengulang setiap tahun. Catatan tersebut belum menggambarkan semua permasalahan dalam pelaksanaan 8 (delapan) aksi konvergensi dikabupaten/kota pada penilaian ditahun ini.
"Jadi perlu upaya kolaborasi dan komitmen bersama dalam rangka keberhasilan penurunan stunting," ucap Sarmin.
Komentar