COVID-19

Dinkes Tidore Minta Vaksinasi COVID-19 Diperluas

Kepala Dinas Kesehatan Kota Tidore Kepulauan, Maluku Utara, Abdullah Marajabessy. || Foto: Samsul Hi. Laijou/JMG

Ternate, Hpost – Seluruh masyarakat Kota Tidore Kepulauan, Maluku Utara, diminta untuk selalu menerapkan protokol kesehatan, seiring masuknya varian baru COVID-19.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Tidore Kepulauan, Abdullah Marajabessy, mengatakan langkah baiknya vaksinasi tidak hanya dijadikan program, tapi gerakan.

“Sehingga semua masyarakat bisa diikutsertakan, paling tidak 70 persen, sehingga terjadinya kekebalan kelompok,” ujar Abdullah, Selasa 9 Maret 2021.

Baca juga: 

Pegawai Menolak Divaksin COVID-19, Wawali Tidore: Pendapatannya Dipotong

Sultan Tidore Pertanyakan Keamanan Pengunaan Vaksin Sinovac

Ia mengaku sampai saat ini, di wilayah Maluku Utara belum ada masyarakat yang terjangkit COVID-19 Varian B117.

“Untuk langkah antisipasi di Tidore Kepulauan, kami meningkatkan penanganan, tapi prosedur penanganannya sama, penegakan protokol kesehatan,” kata Abdullah, Selasa 9 Maret 2021.

Seperti, gunakan masker, mencuci tangan, menjaga jarak, hindari kerumunan, dan kurangi mobilisasi di luar rumah. "Itu diperuntukkan kepada masyarakat,” tambahnya.

Abdullah bilang, untuk tenaga medis, selalu menerapkan tracing, testing dan treatment (3T) dan hingga saat masih berjalan seperti biasanya.

“Kalau itu sudah diterapkan, selebihnya semua orang harus melakukan vaksinasi sehingga terjadinya kekebalan kelompok di Tidore Kepulauan,” ucapnya.

Baca Juga