Bencana

Angin Kencang, Puluhan Rumah di Halmahera Utara Rusak

Salah satu rumah di Desa Gamlaha, Kabupaten Halmahera Utara yang rusak akibat angin kencang. Foto: Istimewa

Tobelo, Hpost - Sebanyak 22 rumah di Desa Gamlaha, Kecamatan Kao Utara, Kabupaten Halmahera Utara, Maluku Utara, dilaporkan mengalami kerusakan. Ini akibat angin kencang yang terjadi, pada Kamis, 5 Mei 2022.

"Ada 22 rumah yang kena dampak angin puting beliung. Kalau jaringan (internet) sudah bagus, saya kirim data lengkap yang rusak parah dan ringan," ucap Kepala Desa Gamlaha, Sepyukri, kepada wartawan via gawai.

Hanya saja, ia belum dapat menyampaikan terkait kondisi warga dan desanya saat dihantam angin kencang pada pukul 15.00 WIT itu.

Baca:

Mobil Dinas Pemda Halmahera Utara Terjebak Banjir di Loloda

Calon Anggota Timsel Bawaslu Puluhan Provinsi Dibentuk, Termasuk Maluku Utara

Sejumlah Rumah di Morotai Jadi Sasaran saat Musim Ombak

"Saya akan menginformasikan lagi lebih lanjut soal kondisi warga dan desa," katanya.

Sementara itu, Ugen Panggaju, salah satu warga mengaku, dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa.

"Hanya ada beberapa rumah yang mengalami kerusakan parah," tandasnya.

Kepala BPBD Halut, Abner Manery saat dikonfirmasi Halmaherapost.com via gawai terkait kejadian tersebut belum merespon hingga berita ini diterbitkan.

Penulis: Qal
Editor: Ramlan Harun

Baca Juga